Jumat, 21 Maret 2014
utk kebaikan lihatlah ke atas
suatu hari sepulang sekolah di masa MI (Madrasah Ibtidayah) dengan tanpa rasa takut maupun malu tapi tak juga dg rasa bangga, hanya saja sebagai anak yg polos dan ingin berbagi cerita pda orangtua, hari itu ku katakan pada abah begini "nilai matematika ulun (saya) hari ini dapat 60,,, tapi kawan-kawan banyak jua nang dapat 60, kurang dari itu ada jua..." lalu abahpun menjawab begini "tapi masih ada nang dapat 80 kalo?...". begitulah abah, nasihatnya kadang tersirat... sadarkah bahwa makna perkataannya tersebut adalah jika kita ingin membandingkan sesuatu yg berupa kebaikan maka bandingkanlah dengan yang lebih tinggi, yg lebih baik, agar kita lebih bersemangat utk memperbaiki diri, bukan membandingkan dengan yang lebih bawah, itu hanya membuat kita santai2, tak semangat, bahkan merasa aman dan nyaman karna merasa sudah lebih baik, padahal kenyataannya masih ada yang lebih baik, yg lebih tinggi... :)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar